Ad Code

Responsive Advertisement

Peluang BISNIS LIMBAH KERTAS

Jangan buang sampah kertas anda sembarangan ! Upayakan simpan di tempat terpisah dari sampah lainnya karena kertas-kertas bekas tersebut ternyata dapat disulap menjadi uang.

Bayangkan !, membuang sampah dapat duit? Kok bisa? Hal tersebut bisa saja karena kertas-kertas bekas yang kita miliki dapat dijual ke pembeli kertas dengan nilai jual yang lumayan.

Daripada menjadi pajangan di tempat sampah mendingan dijadikan pengisi dompet kan. Fenomena ini mungkin bagi sebagian orang sudah basi tapi tahukah mereka seberapa besar potensi yang dapat dihasilkan dari jual beli limbah kertas.

Mari kita kalkulasikan. Untuk skala rumah tangga yang dalam artian pengguna berbagai jenis kertas rata-rata menghasilkan sampah kertas sebanyak 5 – 10 kilo per bulannya sedangkan para pedagang pengumpul biasa/kecil memiliki sampah kertas hingga berton-ton jumlahnya per bulan.

Bagaimana halnya dengan para pengumpul besar yang memiliki sejumlah pedagang pengumpul kecil di berbagai pelosok daerah dan sebagian besar sudah menjangkau provinsi lain? Jangan ditanya, jumlah limbah kertas yang mereka peroleh per bulannya berkisar ribuan ton.

Kalau dipikir-pikir, wajar saja para pemulung sepintas kelihatan enjoy menggeluti pekerjaannya karena memang bisnis jual – beli limbah kertas menjanjikan. Belum lagi jenis limbah lainnya seperti plastik, logam dan daur ulang emas dari sampah elektronik.

Harga per kilo untuk limbah kertas berbeda-beda tergantung wilayah dan jenis kertasnya. Untuk wilayah Jawa misalnya koran bekas dihargai Rp 1400 – 1600/kilo sedangkan di Sulawesi harganya berkisar antara Rp 500 – 700/kilo.

Hampir di setiap provinsi memiliki pengumpul besar yang menampung limbah kertas dari para suplyer atau pengumpul kecil. Para pengumpul besar inilah yang nantinya mengirimkan limba kertasnya ke pabrik-pabrik pengolahan yang sentralnya sebagian besar berada di Jawa.

Saking menggiurkannya keuntungan yang diperoleh para pengumpul kecil tidak segan-segan memberikan pelayanan jemput di tempat gratis. Jadi ingat sama layanan antar jasa catering..He..He…: ) Belum lagi ditambah dengan harga kertas sekarang sudah naik sehingga mengancam eksistensi perusahaan-perusahaan penerbit terutama koran.

Bila kondisi tersebut masih terus berlangsung maka dapat diproyeksikan bisnis ini akan menjamur beberapa tahun ke depan. Jadi, yang berminat menggeluti bisnis ini buruan deh jadi “pemulung”. Siapa bilang pemulung nggak bisa KAYA ! Bener atau nggak? Coba anda buktikan sendiri !

Posting Komentar

0 Komentar

Close Menu